Berita Kerjasama

Silaturrahim Poltekkes Kerta Cendekia Sidoarjo ke Unusa

Surabaya – Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kerta Cendekia Sidoarjo melakukan kunjungan ke Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa), Rabu (23/03) dalam rangka Studi Banding. Kunjungan Ini merupakan kunjungan pertama bagi Poltekkes. Poltekkes diwakili oleh Direktur Poltekkes, Wakil Direktur, Kepala Prodi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dan beberapa staf. Ibu Agus Sulistyowati selaku Direktur Poltekkes Kerta Cendekia memaparkan secara singkat mengenai perjalanan Poltekkes hingga saat ini serta menjelaskan tujuan dari studi banding ini adalah untuk belajar dan sharing mengenai banyak hal khususnya tentang Prodi K3, mengingat bahwa prodi K3 di Poltekkes Kerta Cendekia masih terbilang baru yakni berdiri sejak tahun 2020.

Ditengah paparan, beliau menyatakan keinginannya untuk menjalin kerjasama dengan Unusa dalam Program MBKM (Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka). Secara umum pertemuan ini membahas tentang proses penerimaan mahasiswa baru di Unusa, penggunaan dan implementasi kurikulum, pengajuan akreditasi hingga proses menjalin kerjasama antara Unusa dengan Lembaga/Instansi lain.

Drg. Umi Hanik, M.Kes. selaku Wakil Rektor III, menyambut baik niat tersebut dan membuka pintu untuk pihak manapun yang ingin bekerjasama dengan Unusa. (kim/admin)

Anda mungkin juga suka...